Senin, 14 Desember 2020

Bangga, Siswa SMA Muhammadiyah 6 Makassar Mengikuti Wisuda Tahfidz Qur'an 30 Juz


MAKASSAR, KNEWS - Ma'had Fathul Mu'in Litahfizil Qur'an Muhammadiyah menyelenggarakan wisuda Tahfidz Qur'an di kota Makassar, Ahad (13/12/20).

Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Ta'mirul Masajid di Jln. Banda itu berlangsung khidmat dan dihadiri oleh orang tua santri dan tamu undangan.

Kepala SMA Muhammadiyah 6 Makassar, Saiful Kaharuddin mengungkapkan, 2 siswa kami Alhamdulillah menyelesaikan 30 Juz Muhammad Fahri dan Imran
Zulkarnaen.

"Kami dari pihak sekolah sangat berterimakasih kepada direktur Ma'had Fathul Mu'in Litahfizil Qur'an Muhammadiyah dan jajaranya atas kerjasamanya selama ini dengan SMA Muhammadiyah 6 Makassar," ungkapnya.

Saya sangat terharu melihat kegigihan mereka dalam menekuni hafalan sehingga mereka sukses menyelesaikan 30 Juz. Bukan hal yang mudah, itu butuh proses dan ketekunan serta keistiqamah untuk sampai pada 30 Juz.

"Insya Allah nanti diawal tahun 2021 akan kami undang orang tua atau wali kesekolah untuk menerima penghargaan dari pihak sekolah sebagai bentuk apresiasi terhadap usaha mereka dalam menyelesaikan tugas mulia ini," katanya.

Muhammad Fahri, salah satu siswa yang berhasil menyelesaikan hafalan 30 Juz mengatakan bahwa, mondok di Ma'had Fathul Mu'in itu sangat menyenangkan.

"Kenapa? karena di pondok kami ini, kami juga diajarkan untuk senantiasa berbagi dan bermanfaat bagi orang lain. Disamping menghafal kami juga dibekali pengetahuan-pengetahuan umum guna menjadi manusia yang baik," ujarnya.

(Akbar)

Sebelumnya
Selanjutnya