Rabu, 16 Desember 2020

Pilkades Erabaru Dikenal Dengan Tensi Tinggi, Kadus Lurayya : Jangan Jadikan Sebagai Pemutus Silahturahmi


SINJAI, KNEWS - Menjelang pemilihan Kepala Desa serentak di 54 Desa di Kabupaten Sinjai,  termasuk Desa Erabaru Kecamatan Tellulimpoe, hal ini direspon oleh Salah satu Kepala Dusun di Desa tersebut, Rabu (16/12/20).

Pilkades Erabaru yang dikenal dengan sejumlah konfliknya sampai di PTUN dan tensi berdarah saat Pilkades 5 tahun yang lalu.

Muhammad Nur Kepala Dusun Lurayya mengajak seluruh masyarakat Desa Era Baru khususnya di daerahnya Dusun Lurayya agar lebih mengedepankan Silaturahmi dan menghilangkan egosentris masing-masing.

"Mari kita ciptakan politik damai di Erabaru, saya yakin masyarakat Erabaru sudah bisa mengubah semua stigma keburukan tentang daerah kita," tuturnya saat ditemui disalah satu Warkop di Kota Makassar, Rabu (16/12/20)

Dia juga mengungkapkan, peran andil semua pihak adalah kunci kesuksesan Pilkades di Erabaru

"Saya berharap masyarakat, khsuusnya pemuda harus mengambil peran dalam helatan pesta rakyat ini, cukup Pilkades  kemaring yang seperti itu, pikades 2021 harus damai apapun itu, kita harus dewasa," ujarnya.

Diketahui Pilkades Erabaru akan berlangsung tahun 2021 yang diselenggarakan secara serentak di Kabupaten Sinjai.

(Red)

Sebelumnya
Selanjutnya