Kamis, 21 Januari 2021

Tim Kolaborasi Kemanusiaan di Bulukumba Terus Bergerak Untuk Sulbar


BULUKUMBA, KNEWS - Gerakan penggalangan donasi dari berbagai tim memadati setiap titik vitak di Kota berjuluk Butta Panrita Lopi, salah satunya Kolaborasi Kemanusiaan bertagline Gerakan 1000 Kehangatan untuk Sulbar, memasuki hari kedua masih terus melangkah dengan semangat Kemanusiaan.

Sebelumnya dimana hari pertama Tim Kolaborasi Kemanusiaan yang terdiri dari beberapa gabungan Komunitas, Lembaga itu menyusuri Jalan Samratulangi Bulukumba, hari kedua berangkat dari Lapangan Pemuda bergeser ke arah Jalan Caile, memasuki Jalan Gajah Mada dengan kardus di tangan menyapa para pengguna jalan dan warga Kota.

Salah satu Tim Kolaborasi Kemanusiaan, Kasmilawati menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada pengguna jalan dan penduduk kota yang menyambut kedatangan nya.

"Dari jauh orang sudah sangat paham kita galang donasi untuk Sulbar, cara kami sedikit berbeda para rekan tidak hanya menempati satu titik tapi berjalan dari rumah ke rumah dan Alhamdulillah hasilnya semoga bisa sedikit meringankan beban saudara kita di Sulbar yang tengah di rundung duka," ujarnya, Rabu (20/01/21).

Lebih lanjut, Dirinya mengatakan bahwa Tim Kolaborasi Kemanusiaan sampai hari kedua telah tergabung beberapa lembaga dan komunitas.

"Berbagai upaya kita usahakan untuk bisa memaksimalkan gerakan menggalang donasi, termasuk memassifkan kampanye di sosial media, karena gerakan kami ini didukung oleh official Instagram @iinfobulukumba sebagai akun yang aktif memberikan informasi terkini," ujar Kasmila.
 
Selain itu, Sri Asriani mengatakan bahwa titipan para dermawan yang diperoleh ini akan disampaikan kepada korban gempa di Sulbar.

"Semoga bisa meringankan beban mereka yang kehilangan harta dan keluarga akibat gempa yang masih sering terjadi," tutup Sri Asriani.

Diketahui kegiatan ini masih terus membuka kesempatan untuk lembaga, komunitas dan individu untuk gerakan kemanusiaan, untuk konfirmasi dalam kolaborasi tersebut bisa komunikasi dengan Issyar (+6282192904942) dengan harapan bisa memaksimalkan upaya penggalangan donasi.

Tim Kolaborasi juga membuka ruang untuk berdonasi dengan mentransfer di rekening BRI  490501020604539, a.n Arman Jaya
dengan laporan donasi yang terkumpul sebanyak Rp. 3.449.500.

(Haeril)

Sebelumnya
Selanjutnya