Kamis, 29 Oktober 2020

Komunitas SAN Makassar Lakukan EMP di Hari Sumpah Pemuda


MAKASSAR, KNEWS - Komunitas Senyum Anak Nusantara (SAN) Chapter Makassar melakukan kegiatan Ekspedisi Merah Putih (EMP) di Kampung Amanah, Jalan Aroepala Kelurahan Karunrung, Kecamatan Rappocini Kota Makassar, Rabu (28/10/20).

Dengan mengusung tema "Bergerak Bersama Mengukir Cerita Dalam Mewujudkan Bingkai Senyuman Anak Nusantara". Kemudian di awali dengan upacara bendera peringatan Hari Sumpah Pemuda, dengan semangat anak-anak kampung Amanah jelas menunjukkan jiwa Nasionalisme mereka ditengah pandemi Covid-19.

Koordinator SAN Makassar, Muh.Irham Abbas mengatakan bahwa kegiatan Ekspedisi Merah Putih ini adalah bagian dari salah satu proker dari SAN Makassar.

"Dimana implementasi dari kegiatan ini tentunya dapat berguna bagi adik-adik nantinya khususnya di Kampung Amanah," ucapnya.

"Acara ini tidak lain adalah salah satu bentuk menghargai jasa para pemuda dan pejuang kemerdekaan, dan acara ini pun merupakan bentuk momentum untuk menanamkan rasa kepedulian atau rasa nasionalisme kepada adik-adik serta untuk menyemangati agar mampu menghadirkan nilai-nilai perjuangan dalam diri pribadi masing-masing," tambah Muh.Irham.

Diketahui bahwa disela-sela kegiatan diadakan Sosialisasi PHBS, dimana anak-anak diajarkan bagaimana untuk mencuci tangan dengan sabun yang benar, dan penerapan-penerapan protokol kesehatan lainnya seperti menggunakan masker, menjaga jarak satu sama lain demi memutus mata rantai penyebaran covid-19.

(Nisa/Haeril)

Sebelumnya
Selanjutnya