Selasa, 06 Oktober 2020

Tidak Hanya dari Politik, Anggota DPR Juga Banyak Berlatar Belakang Pengusaha


JAKARTA, KNEWS - Dalam Kursi Anggota DPR saat ini tercatat ada 262 pebisnis yang menjabat pada 2019 hingga 2024 mendatang. Dari 575 orang Anggota DPR hampir setengah dari itu dikuasai oleh pengusaha ataupun pebisnis. (06/09).

Dilihat dari statistiknya dari Partai PDIP memiliki anggota DPR pengusaha terbanyak diantara partai lain, yakni ada 57 orang dan 71 orang non-pengusaha. Kemudian menyusul Golkar dan juga Gerindra masing-masing memiliki 48 dan 41 orang. Dilansir dari penelusuran TEMPO.CO

Lalu partai yang paling sedikit menggunakan pengusaha sebagai anggota DPR adalah partai PPP dan juga PAN. Masing-masing hanya memiliki 6 dari PPP dan 18 dari PAN.

Rata-rata Anggota DPR yang sekaligus menjabat sebagai pengusaha mayoritas dari tanah Jawa. Masing-masing 42 orang dari Jawa Timur, 41 orang dari Jawa Barat dan 37 orang dari Jawa Tengah. Kebanyakan juga dari mereka semua adalah 90% dikuasai oleh laki-laki dengan angka 222 orang dan 10% perempuan yang angkanya hanya 40 orang.

Dari sini kita bisa melihat bahwa Anggota DPR tidak hanya dari orang politik. Melainkan banyak juga yang berlatar belakang pengusaha sekaligus merangkap sebagai Anggota DPR.

Selain itu mereka juga tercatat memiliki saham, menjabat sebagai komisaris, hingga menduduki kurai direksi pada lebih dari 1000 perusahaan. Bisnis mereja juga sangat beragam, mencakup sektor penyiaran, perdagangan, hingga industri ekstraktif.

(Ainun)

Sebelumnya
Selanjutnya