Sabtu, 21 November 2020

Sosialisasi Penerapan Protokol Kesehatan, Dosen IISIP Yapis Biak Harap Warga Tetap Pakai Masker


BIAK, KNEWS - Dosen Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Yapis Biak menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan melaksanakan sosialisasi Penerapan Protokol Kesehatan dalam Pelayanan Publik sebagai Upaya Pencegahan Covid-19 di di Aula Kantor Kelurahan Yenures, Distrik Biak, Kabupaten Biak Numfor, Jumat (21/11/2020).

Pengabdian Kepada Masyarakat ( PKM ) yang dilaksanakan oleh Tim Dosen IISIP Yapis Biak antara lain Rijal, Hermanu Iriawan, dan Musdalifah Haz.

Hadir langsung Kepala Kelurahan Yenures, distrik biak kota Kabupaten Biak Numfor Ratno Wibisono dan Darlin selaku narasumber dalam kegiatan tersebut.

Dosen Prodi Administrasi Publik (IISIP) Yapis Biak, Rijal mengatakan kegiatan ini sebagai upaya mengedukasi masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan sebab pandemi covid-19 belum usai.

"Apalagi dalam melaksanakan proses pelayanan publik perlu memperhatikan standar operasional prosedur (SOP) dan menerapkan protokol kesehatan sehingga penyebaran covid ini dapat diminimalisir bersama," ungkap Rijal.

Menurutnya bahwa dalam kondisi pandemi masih berlangsung, pihaknya mengimbau untuk senantiasa berhati-hati sebab covid ini masih hidup berdampingan dengan kita.

"Salah satunya dengan mematuhi protokol kesehatan seperti yang dianjurkan oleh pemerintah khususnya dalam pelayanan publik," tuturnya.

Terpisah, Dosen IISIP Yapis Biak, Darlin menambahkan bahwa, agar semua masyarakat  Yenures tetap disiplin menerapkan prokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, mengukur suhu tubuh, menjaga jarak minimal 1,5 meter, menghindari kerumunan karena langkah-langkah ini merupakan upaya pencegahan covid 19.

"Apabila masyarakat dan staf kelurahan disiplin untuk menerapkan protokol kesehatan, maka ini bukti kepedulian bersama dalam memutus rantai penyebaran covid-19," harapnya.

Peserta sosialisasi antara lain Sekertaris Kelurahan, Staff kelurahan, Para Ketua RT, pengurus karang taruna hingga mahasiswa KKL IISIP Yapis Biak angkatan 2020-2021.

(Akbar)

Sebelumnya
Selanjutnya