Jumat, 04 Desember 2020

GenBI Komisariat UINAM Gelar Webinar Ekonomi Digital Via Daring


MAKASSAR, KNEWS - Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) menggelar Webinar Ekonomi Digital, Jumat (04/12/20).

Dengan mengangkat tema "Be A Creativepreneur To Facing Digital Industry Post Pandemic Era", Webinar ini diadakan secara daring dimana ini merupakan salah satu rangkaian kegitan Gebyar GenBI UINAM 2020 yang dilaksanakan secara semi daring di Hotel Lamacca Makassar mulai 04-06 Desember 2020.

Gebyar GenBI UINAM merupakan proker terbesar dan merupakan proker tahunan dari GenBI komisariat UINAM yang terdiri dari berbagai macam event, mulai dari lomba film pendek, lomba akustik, feshion show sampai webinar ekonomi digital.

Ketua Umum GenBI UINAM, Muh Khairul Akmal mengatakan bahwa ini sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

"Webinar ini kami adakan sebagai bentuk dukungan kami terhadap pengembangan UMKM ditengah pandemi seperti ini," ujar Muh. Khairul Akmal.

Diketahui, Seminar Ekonomi Digital ini diikuti lebih dari 120 peserta yang terdiri dari anggota GenBI dari berbagai daerah di Indonesia dan juga beberapa UMKM, dimana menghadirkan pemateri yang sangat profesional dibidangnya yaitu Muhammad Hambali yang merupakan Profesional Trainer UKM Juara dan Certified Bukalapak Trainer dan Abdul Aziz yang merupakan Asisten Direktur Bank Indonesia Sulawesi Selatan.

(Haeril)

Sebelumnya
Selanjutnya