Rabu, 06 Januari 2021

Lokasi Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Sinjai Selatan Disterilkan


SINJAI, KNEWS - Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Sinjai Selatan kabupaten Sinjai terus mematangkan persiapan dengan menggandeng Crew Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Samaenre Kabupaten Sinjai  melakukan penyemprotan disinfektan di pusat kegiatan Temu Karya di Aula Kantor Camat, Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Selatan Sinjai, Rabu (06/01/21).

Pengurus Karang Taruna Desa Songing, Arfah menuturkan jika penyemprotan ini dilakukan sebagai salah satu upaya  untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat di pagelaran Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Sinjai Selatan.

“Penyemprotan ini kami lakukan, untuk sterilisasi Forum kegiatan Temu Karya Karang Taruna, hal ini juga hasil koordinasi kami dengan beberapa instansi terkait dalam melakukan kegiatan dengan penerapan prokes secara ketat,” kata Arfah.

Lebih lanjut, Dirinya menginformasi bahwa pembukaan Temu Karya Karang Taruna Sinjai Selatan ini akan dihadiri Camat Sinjai Selatan dan sejumlah pengurus Karang Taruna Kabupaten Sinjai.

“Karena saat ini masih pandemi Covid-19, selain penyemprotan, sebelum masuk ke forum peserta dan tamu undangan kita cek suhu tubuh terlebih dahulu dan kegiatan ini kita tentunya upayakan untuk tetap terapkan social distancing,” tutupnya.

Turut hadir Kepala Unit Pol Pamong Praja Sinjai Selatan dalam penyemprotan tersebut.

(Dedi)

Sebelumnya
Selanjutnya