Minggu, 14 Februari 2021

Sosper Pemberdayaan Koperasi, H.Andi Hatta Harap Komunikasi Tetap Berjalan


MAKASSAR, KNEWS -  Drs.H. Andi Hatta Marakarma Anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Golkar mengelar Sosialisasi Peraturan  Daerah(Sosper) di Hotel Lamacca, Minggu (14/02/21) siang.

Sosper ini membahas peraturan No.7 tahun 2015 tentang  pemberdayaan koperasi dan usaha menengah, yang  dipandu oleh Nurhidayatullah B. Cottong dan dihadiri para kalangan terutama pelaku Usaha mikro.

Drs.H.Andi Hatta Marakarma menuturkan Sosper kali ini membahas tentang peranan pelaku usaha dalam keterlibatan implementasi peraturan No.7 tahun 2015 terkait pemberdayaan koperasi dan usaha 

"Tentu di sini adalah hak dan kewajiban, ada hak semua pelaku usaha begitu juga dengan Pemerintah daerah. Kita tidak mungkin buat peraturan daerah tapi tidak tahu pelaksanaannya, saya kira ini penting sekali karena dengan baiknya usaha-usaha mikro ini merupakan modal harapan bangsa kedepan," tuturnya

Lanjutnya, Drs.H.Andi Hatta Marakarma berharap agar pengusaha dan pemerintah bisa saling bertukar pikiran dan tetap menjalin komunikasi yang baik.

"Marilah kita saling bertukar pikiran, mungkin ada yang kita tidak ketahui dan bapak/ibu ketahui. Saya juga berharap komunikasi bisa berjalan baik, karena pengalaman saya komunikasi putus akan bisa menjadi hal buruk karena Tidak adanya jalin bertukar fikiran atau saling mengingatkan disektor apa saja dalam usaha yang bisa kita usulkan," tutupnya

(Frengki)

Sebelumnya
Selanjutnya