Minggu, 25 April 2021

Seto Malam Minggu di Balampesoang



SINJAI, KNEWS - Kesuksesan pemerintah kabupaten dalam menjalankan program pembangunan, tidak lepas dari dukungan masyarakat. 

Karenanya dukungan dan sinergitas semua elemen masyarakat diperlukan untuk mendukung program pembangunan yang dicanangkan pemerintah.

Hal itu dikemukakan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) saat kunjungan kerja dalam rangka melakukan silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci ramadan 1442 Hijriah di Masjid Jamii, Balampesoang Rilau, Desa Samaturue, Kecamatan Tellulimpoe, Sabtu (24/4/21) malam.

"Kami mengharapkan peran dan kontribusi seluruh elemen masyarakat untuk mendukung program pembangunan pemerintah Kabupaten Sinjai," ujar seto kepada knews.

Sehingga dengan adanya dukungan tersebut, maka program pemerintah bisa terlaksana dan manfaatnya, tentu dirasakan masyarakat. 

Apalagi, kata ASA sepanjang tahun 2020 lalu, Pemkab Sinjai telah menggelontorkan anggaran untuk pembangunan infrastruktur jalan, termasuk di Kecamatan Tellulimpoe.

"Tahun ini pemerintah kembali memberikan perhatian khusus untuk beberapa sektor pembangunan di Tellulimpoe," kata ASA.

Dalam kunjungannya, di Masjid Jami, Bupati menyerahkan bantuan hibah keagamaan senilai Rp10 juta kepada pengurus masjid.

"Semoga bantuan yang diserahkan tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pengurus masjid dalam hal peningkatan pembangunan masjid," harapnya.

Selain itu, mantan Bupati Sinjai dua periode, Andi Rudiyanto Asapa yang juga hadir dalam agenda kunjungan kerja ini, juga menyerahkan bantuan secara pribadi. Termasuk Ketua DPRD Sinjai Lukma H Arsal dan Kemenag Sinjai. (Red/tn).

Sebelumnya
Selanjutnya