Senin, 31 Januari 2022

DPU Makassar Gelar Rapat Internal Soal Sambungan Rumah IPAL Losari


MAKASSAR, KNEWSKepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar melaksanakan kegiatan rapat koordinasi internal mengenai kegiatan sosialisasi pemasangan sambungan rumah IPAL Losari di ruang rapat UPT PAL Jl. Kerung-Kerung, Senin (31/1/2022).

Kepala Dinas PU Kota Makassar Zuhaelsi Zubir mengatakan akan fokus pada kegiatan Sosialisasi IPAL Losari yang merupakan tupoksi dari UPT PAL Pembangunan IPAL Losari masih berlangsung dan pada akhirnya, UPT PAL yang akan mengelola IPAL Losari tersebut di tahun 2023 mendatang sehingga Kepala Dinas PU turun langsung mempersiapkan 4 tim yang akan mendampingi konsultan MSMIP (Metropolitan Sanitation Management Investment Project) dalam sosialisasi ke masyarakat agar target 1000 sambungan rumah tercapai di tahun ini.

Dalam rapat tersebut juga dibahas mengenai rencana tarif penyambungan rumah tinggal namun masih menjadi rancangan dan akan difinalkan di forum ADB dan pemkot makassar agar dimasukkan dalam rancangan jasa usaha.

'Sosialisasi ini juga untuk menjawab keluhan warga karena adanya kegiatan penggalian dijalan raya terkait pemasangan sambungan rumah ke IPAL Losari,” kata Zuhaelsi Zubir.

”Hari Rabu mendatang akan dilaksanakan rapat bersama dengan konsultan MSMIP untuk membahas pendampingan tim UPT PAL Dinas PU untuk kegiatan sosialisi ini,” tambahnya.

(Red)


Sebelumnya
Selanjutnya