Tuesday, August 31, 2021

Sukses Gelar Penarikan PPL Oleh 5 Mahasiswi Jurnalistik UINAM Di Media KNews


MAKASSAR, KNEWS- Penarikan Praktik Pengalaman  Lapangan (PPL) Mahasiswa Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) jurusan Jurnalistik 2018 di Jalan Boulevard Panakukkang, Selasa (31/8/2021).  

Salah satu dosen Jurnalistik UINAM, Andi Fauziah Astrid wakili mahasiswi dalam penarikan yang merupakan rangkaian dari PPL.

"Selain pihak jurusan bersilaturahmi kepada instansi tempat mahasiswa PPL yang sekaligus menjajaki kerjasama prodi dalam hal pendidikan, penelitian, dan pengabdian," ucapnya.

Sementara anggota PPL, Eka Kasmita  mewakili teman-temannya mengucapkan terimakasih sekaligus memberikan tanggapan kepada media KNews yang telah menerima mahasiswi untuk magang di tempat tersebut.

"Saya mewakili teman-teman PPL mengucapkan terimakasih banyak kepada media Knews yang telah memberikan kesempatan untuk belajar dan membimbing kami dalam melaksanakan PPL," ujarnya.

Dengan begitu, kepala bidang Informasi Teknologi (IT), Muhammad Akhsan Alimuddin berterima kasih kembali atas kepercayaan pihak kampus yang telah memberikan kesempatan kepada mahasiswi UINAM untuk PPL di media KNews.

"Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan Birokrasi dari UIN Alauddin makassar untuk menitipkan mahasiswanya selama sebulan lebih di Media Knews, saya secara Pribadi terbantu dengan kehadiran mereka, kedepannya kami harap di program PPL berikutnya kami masih mendapatkan kepercayaan itu," ungkapnya.

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilakukan selama 35 hari oleh 5 orang mahasiswi Jurnalistik UINAM.

Ayu

Sebelumnya
Selanjutnya