KNEWSCOID, Boyolali, 6 Oktober 2024 – Babinsa Koramil 17/Wonosegoro, Serka M. Thorik, melakukan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan membantu menjemur jagung pasca panen milik Bapak Nanto di Desa Gilirejo, Kecamatan Wonosamudro, Kabupaten Boyolali. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu pagi.
Dalam kesempatan tersebut, Serka Thorik menjelaskan pentingnya jagung dalam sektor pertanian, terutama dalam mendukung perekonomian masyarakat dan menjaga swasembada pangan. Ia menekankan bahwa penanganan pasca panen, termasuk proses pengeringan, sangat penting untuk menghindari serangan jamur yang dapat merusak hasil pertanian.
"Pengeringan yang optimal sangat diperlukan agar kualitas jagung tetap terjaga. Kami di sini bukan hanya membantu, tetapi juga berupaya mendampingi para petani untuk mencapai hasil yang lebih baik," ungkapnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa untuk menunjukkan kepedulian terhadap warga binaan dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Thorik menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi petani dalam mendukung program pemerintah terkait swasembada pangan.
Bapak Nanto, pemilik jagung, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan. "Saya sangat senang mendapat bantuan dari Pak Babinsa. Semoga beliau selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugasnya," ujarnya.
0 Comments