Rabu, 28 Oktober 2020

Pelajar Asal Pinrang Terpilih Sebagai Duta Media Sosial


PINRANG,  KNEWS - Salah satu pelajar asal Kabupaten Pinrang terpilih sebagai Duta Bintang Media Sosial pada ajang Indonesia Youth Icon (IYI),  Rabu (28/10/2020).

Pelajar asal Pinrang tersebut bernama Hanum Salsabila yang lolos mewakili Sulawesi Selatan dalam ajang itu. Ia terpilih sebagai duta pada acara puncak "Bangga Jadi Indonesia" IYI 2020 dalam rangka memeriahkan hari sumpah pemuda.

"Alhamdulillah, saya ucapkan terima kasih dari segala pihak yang turut mendukung saya sebagai duta media sosial IYI 2020," terang Hanum, siswi SMA Negeri 11 Pinrang.

Anak semata wayang itu mengungkapkan, sebagai duta, ia akan mengampanyekan pentingnya peranan pemuda dan pelajar untuk mencintai tanah air.

"Mencintai tanah air, menghindari hal yang berbau radikalisme, terorisme, serta memotivasi kepada teman-teman pelajar bagaimana menjadi siswa yang berprestasi dan percaya diri," ungkapnya.

Di momen peringatan sumpah pemuda hari ini, Hanum mengingatkan bahwa kaum muda perlu menghadirkan rasa persatuan dan kesatuan ditengah arus konflik yang mulai bermunculan.

"lebih meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan untuk menghindari perbuatan negatif seperti pengaruh narkoba, tawuran, bullying, dan banyak lagi yang tidak mencirikan pemuda yang sebenarnya" pungkasnya.

Diketahui, Indonesia Youth Icon merupakan sebuah ajang kegiatan yang diselenggarakan oleh yayasan Bangga Jadi Indonesia bekerjasama dengan Kemenpora RI. Ajang ini berfokus dalam membangun jiwa nasionalisme para pemuda. 

Pemuda pemudi dari 34 provinsi yang mengikuti ajang ini telah diseleksi dan kemudian mendapat beasiswa Pelatihan Kebangsaan Merah Putih (PKMP).

(Akbar)

Sebelumnya
Selanjutnya