Minggu, 10 Januari 2021

Relawan Tulen, Sosok Nahkoda Baru KSR-PMI Unit 107 UINAM


GOWA, KNEWS - Unit Kegiatan Kemahasiswaan (UKK) KSR-PMI Unit 107 UIN Alauddin Makassar (UINAM) laksanakan Musyawarah Unit yang dimulai pada tanggal 8-10 Januari 2021 bertempat di Bontote'ne, Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa. Minggu (10/1/21)

Dengan mengusung tema "Semai harapan". Andi Rachmat Nugraha terpilih sebagai Formatur Ketua Umum UKK KSR-PMI Unit 107 UINAM periode 2021-2022 dengan jumlah 15 suara mengalahkan Mifta Nurfauzan yang mendapatkan 7 suara.

Sementara itu, diketahui Andi Rachmat Nugraha dikenal sebagai sosok relawan palang merah tulen yang telah berkecimpung dalam dunia kepalang merahan sejak masih duduk di bangku SMP. Pemuda asal Kab. Sinjai ini diketahui merupakan alumni dari PMR Madya Unit 301 UPT SMPN 2 Sinjai Utara dan PMR Wira Unit 202 UPT SMAN 5 Sinjai.

Formatur Ketua UKK KSR-PMI Unit 107 UINAM periode 2021-2021, Andi Rachmat Nugraha atau yang akrab di sapa Jeje berharap UKK KSR-PMI Unit 107 UINAM tetap harmonis.

"Harmonis, dan cara untuk mencapainya dengan sering-sering komunikasi. Kenapa komunikasi sebagai sarana sekarang-sekarang ini? Seperti yang di ketahui Masker masih saja membatasi, maka kiranya komunikasi adalah sarana untuk saling mengerti dan memahami," ungkapnya saat dihubungi oleh tim knews.co.id melalui pesan Whatsapp

(Wiwi)

Sebelumnya
Selanjutnya