Kamis, 25 Februari 2021

Maski Pandemi Covid-19, KMS UNM Tetap Gelar Bakti Sosial


SINJAI, KNEWS - Kesatuan Mahasiswa Sinjai Universitas Negeri Makassar (KMS UNM) menggelar bakti sosial di Desa Bonto Tengnga, Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, Sulsel.

Dengan mengusung tema "Langkah Kecil Untuk Sebuah Peradaban Besar, Jejak pengabdian untuk bumi panrita kitta " kegiatan digelar selama lima hari, dimulai tanggal 25 hingga 28 februari 2021.

Ketua Panitia, Dede kurniansyah mengatakan bahwa tujuan dan sasaran bakti sosial ini adalah untuk membantu memulihkan ekonomi masyarakat yang memang betul terdampak pandemi covid-19 dengan mengembangkan potensi lokal penanaman bibit porang sebagaimana mendongkrak perekonomian di Kabupaten Sinjai, terkhusus di Desa bonto tangnga.

"Berdasarkan hasil observasi kami, banyak sekali potensi yang perlu digali tempat ini, seperti potensi olahraga, Kesenian, maupun perkebunan,"kata Dede pada awak media, Kamis (25/02/21).

Sebagai agen social of control, Lanjut Dede, sudah sewajarnyalah mereka selaku mahasiswa asal Sinjai turun ke tengah-tengah masyarakat melakukan pengabdian, sesuai dengan kemampuan yang dimiliki meski di masa pandemi ini bukan menjadi halangan bagi kami untuk berkontribusi.

"Kami percaya bahwa dengan berbagi, Insha Allah akan menginspirasi," ujarnya.

Adapun item kegiatan bakti sosial KMS UNM ini yaitu KMS mengajar, Penghijauan, Lomba keolahragaan dan keagamaan , serta kerja bakti bersama masyarakat untuk membenahi wisata yang ada di lokasi tersebut.

(Red)

Sebelumnya
Selanjutnya