Minggu, 14 Maret 2021

Mahasiswa P2K Unismuh Gelar Baksos di Masjid Bai’atul Jihad


GOWA, KNEWS - Mahasiswa Pemantapan Profesi Keguruan (P2K) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar Bakti Sosial (Baksos) di Masjid Bai’atul Jihad Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Sabtu (14/03/2021).

Kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian sosial yang dibingkai dalam program kerja mahasiswa P2K yang berlangsung di SMP Batara Gowa kelurahan Tompobalang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.

Kegiatan ini dipelopori bidang Kemuhammadiyahan yang merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat. Selain dari itu tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai ikhtiar untuk menjaga kebersihan dan meminimalisir penyebaran Virus.

Pengelola dan masyarakat sekitar merasa terbantu dengan kehadiran Mahasiswa P2K ini. Dengan adanya kegiatan Bakti Sosial ini menjadikan pengunjung yang datang melaksanakan shalat di Masjid Bai’atul Jihad merasa nyaman dan khusyu’ dalam beribadah.

Hal itu disampaikan oleh Koordinator lapangan yang juga merupakan Ketua Umum Pikom IMM FKIP, Darwan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari bidang Kemuhammadiyahan yang rencananya menjadi kegiatan rutin kami setiap pekan.

“Semoga dengan kegiatan  Bakti Sosial ini mampu menjadi salah satu upaya preventif untuk mencegah penyebaran Virus cluster ditempat peribadahan," ungkap Darwan.

Penulis: Akbar
Editor   : Haeril

Sebelumnya
Selanjutnya