Jumat, 09 April 2021

Vaksinasi Menggeliat di Turungan Baji. Bentuk Tim Hingga Sampaikan Dukungan Penuh Ke Pemda

 


SINJAI, KNEWS - Desa Turungan Baji, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai melakukan sosialisasi vaksinasi Covid-19. Hadir dari Dinas Kesehatan, Dinas Pemberdayaan Desa dan Masyarakat, Pemerintah Kecamatan dan dari TNI-Polri.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, yang diwakili Syahril Abidin dalam pemaparannya mengatakan bahwa Vaksinasi pada dasarnya dilakukan untuk membentuk anti bodi tubuh.

"Yang sudah positif pun harus vaksinasi agar kita bisa menjadi kebal. Dan yang sudah divaksin akan mengenali jenis penyakit ini dan melakukan perlawanan," Ujarnya saat memberi materi. Jumat (9/4/21).

Ia juga menggambarkan simulasi terhadap situasi yang tidak divaksinasi dan dilakukan vaksinasi.

"Terbentuk kekebalan komunitas jika telah dilakukan vaksin, namun jika tidak maka peluang penyebarannya sangat besar. Jadi vaksinasi nukan untuk diri sendiri, tetapi untuk orang-orang disekitar kita  di RT, Desa hingga daerah kita." Ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Desa Turungan Baji, Agus Ampa dalam pemaparannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kepada Pemerintah Kabupaten Sinjai dalam mensukseskan vaksinasi.

Peserta sosialisasi adalah perwakilan lintas elemen, tokoh masyarakat, pemuda, tokoh perempuan tokoh agama dan lainnya dari berbagai dusun yang didaulat dan tergabung menjadi Tim Relawan Covid-19 Desa Turungan Baji.

Dari pantauan dilapangan, kegiatan dilakukan dingan Protokol Kesehatan yang ketat. Semua peserta wajib memakai masker, cuci tangan sebelum masuk ke ruangan dan ditempatkan berjarak.

Terpisah, Sekretaris Desa Turungan Baji, Irfan juga menyampaikan bahwa hari ini ada banyak agenda.

"Banyak agenda, saat ini sementara sosialisasi vaksinasi oleh dinas kesehatan. Peresmian posko relawan yang nantinya akan diresmikan pak Kadis sebentar sore dan agenda lainnya." ujarnya.

Sebelumnya
Selanjutnya