Senin, 20 Maret 2023

Dengan mengangkat tema "Optimalisasi Potensi Lokal untuk Mewujudkan Kemandirian Pangan" HIMAGRO FP Unismuh Sukses adakan Seminar dan Rakorwil







Makassar - Knews HIMAGRO FP Unismuh Makassar Sukses melaksanakan kegiatan Seminar Regional dan Rapat Koordinasi Wilayah(Rakorwil) Forum Komunikasi dan Kerjasama Himpunan Mahasiswa Agronomi Indonesia Koordinator Tingkat Wilayah V (FKK HIMAGRI KTW V)

Kegiatan Seminar Regional dilaksanakan di gedung LPTQ Sulawesi Selatan dengan mengusung tema "Optimalisasi Potensi Lokal untuk Mewujudkan Kemandirian Pangan" dengan menghadirkan pemateri dari Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan, Pemuda Tani Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) dan Dosen Agroteknologi Unismuh Makassar.

Selanjutnya RAKORWIL dilaksanakan di Pusdiklat Unismuh Makassar dengan tema "Reaktualisasi Fkk Himagri KTW V yang Progresif, Inovatif dan Kreatif" di hadiri oleh sejumlah Universitas yang tergolong Sulawesi, Maluku dan Papua dalam FKK HIMAGRI Koordinator Tingkat Wilayah V

Ketua Umum HIMAGRO FP Unismuh Makassar Alfian memberikan komentarnya pada awak media tentang kegiatan yg dilakukannya, 

"Kegiatan yang dilakukan ini akan memberikan dampak bagi Lembaga dan Program Studi Agroteknologi Karena ini sejarah baru yang dicetak salah satu kadernya menjadi Koordinator Wilayah V (KORWIL) semoga dengan terpilihnya sebagai Korwil, HIMAGRO FP semakin progresif dalam rana internal dan eksternal kampus dan yang dilantik dapat amanah dalam menjalankan roda kepemimpinan 

Sementara itu, Ketua BEM Fakultas Pertanian Unismuh Ansar Parawansa mengatakan, mewakili Lembaga Se-Fakultas pertanian menyambut baik kedatangannya teman-teman dari FKK Himagri wilayah V serta selamat dan sukses atas pelantikan dan Rakorwil FKK HIMAGRI.

"Semoga apa yang di rancang dapat memberikan hasil yang maksimal. Merancang, meramuh untuk kepentingan lembaga dan kemajuan sektor pertanian," Tutupnya.

Rahmat


Sebelumnya
Selanjutnya