Senin, 02 November 2020

LDK MPM Gelar Unhas Islamic Fair 2020


MAKASSAR, KNEWS – Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Mahasiswa Pencinta Mushalla (LPM) Universitas Hasanuddin (UNHAS) yang merupakan satu-satunya UKM yang bergerak dalam bidang dakwah Islam di Universitas Hasanuddin insya Allah akan menggelar “Unhas Islamic Fair 2020” atau sering disebut UIF yang merupakan salah satu event besar dari UKM LDK MPM Unhas. Pada tahun ini hadir kembali dengan berbagai item kegiatan, yaitu Wakaf 1000 Al-Quran, MPM Unhas Peduli, dan Seminar Islam Nasional. 

MPM Unhas Peduli dilaksanakan sebagai salah satu bentuk kepedulian untuk bersama melawan Covid-19 yang masih menjadi kekhawatiran serta menfasilitasi masyarakat, khususnya civitas akademika (mahasiswa, dan lainnya) untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan.
Saling menguatkan dan merangkul saudara sesama Muslim adalah tugas kita. Melalui momen berbagi kebahagiaan, menabur kebaikan dan memberi cahaya di sudut-sudut kegelapan dengan Kemuliaan Al-Qur’an dalam program penuh berkah “Wakaf 1000 Al-Qur’an”.

Tak cukup dengan imun saja, hal terpenting di masa penuh ujian seperti ini adalah bekal ilmu dan iman kepada Allah agar dapat kuat secara ruhiyah dan jasadiyah. Dengan menambah wawasan dan pemahaman kita tentang ilmu agama untuk dapat bertahan dan bertakwa kepada Allah melalui kegiatan puncak yakni “Seminar Islam Nasional”.

Semua terhimpun dalam Kemilau "Unhas Islamic Fair (UIF) 2020". Special Big Event yang insyaa Allah akan menghiasi bulan Novembermu. Nantikan dan jangan terlewatkan!

Sebelumnya
Selanjutnya